Bimbingan Teknis Aplikasi Sipdar-LPQ bagi ustadz/ah LPQ Kota Malang sesi-4 di TPQ Asy-Syifa Sawojajar Kedungkandang Kota Malang terlaksana dengan sukses.
Kegiatan Bimtek dilaksanakan Ahad (26/09/2022) dengan pemateri Bu Iin Nurjannah S. Ap. dan didampingi pengurus DPC FKPQ Kota Malang, ketua Pelaksana Ust. Nur Cholis, SE. Ust. Rahman,M.Pd. selaku Ketua FKPQ Kecamatan Kedungkandang serta tim sukses pendampingan kepala dan ustadz/ah saat praktek mengoperasikan Sipdar-LPQ dari DPC FKPQ Kota Malang.
Walau saat kegiatan aplikasi Sipdar-LPQ mengalami kendala, namun kegiatan tetap berlangsung dengan baik dan penuh hikmat. Selain Sipdar-LPQ masih ada beberapa aplikasi yang perlu dipahami juga oleh para peserta, sehingga bu Iin selaku Operator (admin) Aplikasi-aplikasi di lingkungan kementrian agama mampu membawa suasana Bimtek menjadi gayeng penuh manfaat karena peserta diberikan ilmu dan diperkenalkan aplikasi yang lain, dan sangat berguna bagi Lembaga Pendidikan Al-Qur’an, diantaranya EMIS.
EMIS, aplikasi wajib yang harus dipahami LPQ dan di praktekan dengan membuat akun serta melengkapi isian yg terdapat dalam EMIS agar LPQ bisa memanfaatkan aplikasi lain yang disediakan Kemenag, bahkan EMIS ini menjadi wajib, karena semua aplikasi yang ada pasti terhubung dengan EMIS.
Bimtek yang diadakan bersesi-sesi ini menunjukkan antusiasme para asatidz/ah pengelola Lembaga Pendidikan Al-Quran di Kota Malang untuk berubah dan menjadi lebih baik dengan menyesuaikan kondisi dan tuntutan zaman, semoga i’tikad yang kuat dan di iringi niat tulus membumikan Al-Quran ini dicatat menjadi amal sholih yang kelak menjadi saksi dan “Washilah” Mendapatkan Syafa’at Al-Quran saat diakhirat kelak, Amiin.